Kucing Ini Terjebak Didalam Atap Selama 30 Tahun Dan Berubah Menjadi Mumi
Kalian pasti memiliki hewan peliharaan bukan? baik itu kucing, anjing, ataupun hewan peliharaan lainnya.
Membahas tentang hewan peliharaan, mungkin diantara kalian belum pernah mendengar, dimana seekor kucing terperangkap didalam atap selama 30 tahun.
Seorang warga yang tinggal di Wigan, Lancashire, Inggris yang bernama Adam White dikejutkan dengan penemuan seekor kucing yang berubah menjadi mumi.

Saat menemukan kucing mumi ini, sebelumnya dia tengah memperbaiki atap dalam rumahnya. Saat memperbaiki atap rumahnya, ia menemukan dimana seekor kucing yang terangkap didalam atap rumahnya itu.

Dia menyakini kucing tersebut sudah lama terperangkap selama 30 tahun kemudian mati dan berubah menjadi mumi.
Dia juga mengatakan kepada Mail Online “Saya yakin kucing itu sudah terperangkap cukup lama disana, sehingga kondisi tubuhnya itu berubah mengering dan menjadi sebuah mumi.
Dia juga menjelaskan bahwa di bagian atap tersebut memang terdapat lubang namun tidak cukup besar untuk seekor kucing, ini yang ia duga sebagai penyebab kucing tersebut terperangkap.
Setelah kucing dikeluarkan dari atap rumah, kucing itu ditemukan dengan kondisi kering dan bentuk tubuh yang masih utuh.
Penyebab dari tubuh kucing ini utuh karena mungkin faktor kelembapan udara, bahan kimia maupun akibat kondisi panas sehingga memaksa tubuh kucing itu menjadi mongering dan mengurangi pembusukan.