Unik, Potret Penemuan Seekor Ular Memiliki Kaki Mirip Seperti Biawak
Seperti yang kalian ketahui, ular merupakan hewan melata yang terkenal dengan serangannya yang buas dan serta mematikan.
Pada umumnya ular diketahui hanya memiliki racun yang mematikan untuk membunuh mangsanya dalam sekejap.
Bukan hanya memiliki racun seperti ular kobra, namun hewan melata ini juga memiliki lilitan yang kuat yang dapat melumpuhkan mangsanya dengan mudah, seperti ular piton.
Secara umum, ular bergerak dengan menggunakan perutnya, namun bagaimana jika hewan melata ini memiliki kaki layaknya seperti mamalia?
Foto yang memperlihatkan seekor ular memiliki kaki mirip seperti biawak tersebut menjadi viral di media sosial.
Terlihat dalam gambar, ular berkaki itu memiliki jemari berkuku panjang mirip kaki biawak.

Foto itu diunggah dan diposting oleh akun Instagram @syahrialsyharie_hsfci serta diposting kembali oleh @wargabanua dihari yang serupa.
Namun dalam postingan tersebut tidak dijelaskan kapan dan dimana ditemukannya hewan melata aneh tersebut.
Namun dalam GPS yang di posting oleh kedua akun itu bertuliskan di Anjir,Kabupaten Baritokuala, Kalimantan Selatan.
Postingan tersebut menjadi perhatian dan perbincangan banyak warganet karena bentuknya yang unik serta aneh.
Mereka banyak yang menduga, bahwa hewan reptile tersebut merupakan hasil perkawinan silang antara seekor ular dan biawak.
Sebagian warganet ada yang tidak percaya dan merupakan itu hanya hasil rekayasa atau editan belaka.
Salah satu warganet berkomentar demikian “Hasil editan belaka”. Sementara yang lain berkomentar “Habis kawin silang mungkin ularnya dengan biawak”.